Mayat Pria Yang di Temukan di Bungkus Karung Korban Pembunuhan

NUNUKAN- Penemuan Mayat Pria di Pantai Batu Lamampu di Desa Tanjung Karang, Kecamatan Sebatik Kabupaten Nunukan Kalimantan Utara, Selasa (28/7). Dilatar belakangi motif pembunuhan berencana.

Mayat pria tersebut berinisial S merupakan rekan dari pelaku pembunuhan.

Kapolres Nunukan AKBP Syaiful Anwar melalui Kasubag Humas Polres Nunukan Iptu Muhammad Karyadi mengungkapkan, Penemuan mayat tersebut berdasarkan laporan Subliansyah warga Desa Tanjung Karang.

“Sekitar pukul 17.30 Wita ada warga menemukan bongkahan karung yang mencurigakan terdampar di pinggir pantai Batu Lamampu, kemudian warga langsung melakukan pengecekan ke TKP dan melihat barang berupa karung berisikan mayat manusia,” ungkap Karyadi kepada Pembawakabar, Rabu (29/7).

Setelah melihat mayat tersebut, lanjut Karyadi, Warga langsung melaporkan kepada ketua RT 09 Desa Tanjung, kemudian dilaporkan ke Personel Polsubsektor Sebatik.

“Setelah menerima Laporan warga, Personel Polsubsektor Sebatik bersama Warga mendatangi TKP tersebut,” Jelas Karyadi.

“Saat ditemukan Mayat tersebut berada dalam sebuah Karung rombengan dengan tubuh dalam keadaan terikat, badan terlungkuk, memakai baju berwarna Hitam, celana Levis warna Hitam, dan di dalam karung tersebut berisikan Batu. Kita menduga Korban merupakan Korban Penganiayaan atau Pembunuhan,” Terang Karyadi.

Personel Unit Inavis Polres, Unit Opsnal Reskrim Polres, dibantu Pers Unit Reskrim, Intel dan Bhabinkamtibmas Polsek Sebatik Timur dipimpin Kasat Reskrim Polres Nunukan AKP Marhadiansyah Setiaji, Sik telah melakukan olah TKP, dari hasil olah TKP dan Pemeriksaan saksi di TKP, Personel Unit Opsnal Satreskrim Polres Nunukan melakukan Penyelidikan dalam Pengembangan Perkara.

“Di tempat Penganiayaan atau Pembunuhan di sebuah Rumah sewa yang ditempati oleh pelaku bernama Sudi yang beralamat di Sungai Taiwan. Kemudian tiga pelaku telah berhasil diamankan yakni Herman, Sudi dan Nurman, sementara tiga pelaku yakni Razak, Kirman dan Ulla masih dalam pengerjaan oleh Unit Pidum Satreskrim Polres dan Unit Reskrim Polsek Sebatik Timur, ” Ungkap Karyadi.

Sementara pihak aparat kepolisian belum bisa memastikan motif pembunuhan tersebut.(**)

Dengarkan Kami di Aplikasi Solatafm Nunukan