Andi Mutamir Laksanakan Reses Masa Sidang II di Kecamatan Nunukan dan Kecamatan Selatan

NUNUKAN- Ditengah pandemi Covid-19, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Nunukan, tetap melaksanakan reses masa sidang II Tahun 2020 untuk menyerap aspirasi masyarakat di daerah pemilihannya. Namun dengan menerapkan protokol kesehatan dengan jumlah peserta yang relatif sedikit.

H Andi Mutamir misalnya, melaksanakan reses di Dua titik yakni di Kecamatan Nunukan dan Kecamatan Selatan dengan secara Door To Door di tiga tempat yakni Kilo meter 6 desa Binusan, Tanjung Cantik Desa Binusan dan di wilayah Mansapa.

Bacaan Lainnya

Kegiatan Reses ini berlangsung selama sepekan sejak 15 – 22 Mei 2020.

Andi Mutamir menyebutkan dalam reses ini sangat singkat dan kita lakukan dengan menerapkan protokol kesehatan.

Adapun aspirasi masyarakat yang telah kita catat yaitu persoalan Covid-19, Air Bersih Pdam, Penambahan Tiang Listrik, Pembuatan MCK dan tempat wudhu.

Mereka juga meminta bantuan bibit, Pupuk dan Racun, kemudian meminta agar dicarikan tempat Pemasaran hasil panen mereka, Pembukaan jalan tani, dan rehabilitasi Jalan.

Politisi dari Fraksi PPP ini mengaku akan memberikan rekomendasi kepada Pimpinan dengan melalui laporan pokok-pokok pikiran DPRD untuk ditindaklanjuti kepada Pemerintah Daerah.

Tidak hanya itu, masyarakat juga meminta agar Pemerintah melakukan pendataan ulang terkait pembagian sembako terhadap masyarakat terdampak covid-19.

“Insyaallah, kami akan kawal apa yang menjadi aspirasi masyarakat agar menjadi bahan rekomendasi ke Pemerintah Daerah untuk bisa dipertimbangkan,” jelasnya. (**)

[jetpack-related-posts]