Besok di Lantik, Ini Harapan Ibrahim Ali

Print Friendly, PDF & Email

TANJUNG SELOR- Pelaksanaan Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tana Tidung di gelar besok, Jumat (26/2).

Sebelumnya pelaksanaan pelantikan direncanakan pada 17 Februari 2021 namun dikarenakan sesuatu hal, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menunda pelantikan.

Bacaan Lainnya

Tampak rombongan Ibrahim Ali-Hendrik tiba di Pelabuhan Dermaga Pujasera, Tanjung Selor pada Kamis siang 25 Februari 2021 guna mengikuti proses pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Tana Tidung di Ibu Kota Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara), Tanjung Selor.

Nantinya Ibrahim Ali-Hendrik akan di lantik langsung oleh Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltara, Zainal Arifin Paliwang bersama Yansen TP.

Sedangkan pelantikan akan dimulai dari pukul 09:00 Wita. Hingga persiapan pun telah dilakukan Ibrahim Ali dan Hendrik sejak beberapa minggu kemarin, termasuk menjaga stamina.

Ibrahim mengatakan tak ada persiapan khusus ketika dilakukan pelantikan besok, ia sebelumnya hanya melakukan aktifitas rutin olahraga.”Saya memang rutin olahraga sepeda, inilah cara saya menjaga stamina dan di imbangi dengan sarapan secukupnya,” ujarnya.

Di sisi lainnya, Ibrahim Ali berharap agar pelantikan dirinya bersama hendrik bisa berjalan lancar tanpa hambatan.

“Kami berharap, besok pelantikannya berjalan lancar, mohon doanya terkhusus doa dari keluarga dan masyarakat KTT ,”lanjut Bram sapaan akrabnya.

Sejarah akan tercatat di tangan Ibrahim Ali yang bisa menjadi orang nomor 1 di bumi Upun Taka istilah dari Kabupaten Tana Tidung akan membawa perubahan baru, karena Ia sosok muda progresif mampu merangkul semua kalangan masyarakat KTT.

Informasinya, berdasarkan surat edaran Mendagri, orang yang diperbolehkan hadir di acara tersebut berjumlah 25 orang. Meliputi bupati dan wakil bupati terpilih beserta istri dan masing-masing satu orang anak.

Termasuk Ketua DPRD masing-masing kabupaten dan panitia pelaksana serta lainnya. Serta mengikuti protokol kesehatan (Prokes Covid-19) yakni wajib menjaga jarak, gunakan masker dan cek suhu tubuh. Dan menunjukan hasil pemeriksaan rapidtest antigen. (*)

Sumber: Media Relasi Bersih

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *