Budianto Harap Program Karang Taruna Tingkat Kecamatan dan Kelurahan Didukung Pemerintah

NUNUKAN- Dalam sesi Talkshow yang digelar di Radio Solata 103,8 FM yang dipandu Rahmat Gogo, dengan narasumber Budianto Matto, Ketua Karang Taruna Kecamatan Nunukan, memaparkan berbagai fungsi penting dari organisasi pemuda tersebut. Acara ini disiarkan langsung untuk memberikan wawasan lebih kepada masyarakat mengenai peran serta kontribusi Karang Taruna dalam pembangunan sosial.

Bacaan Lainnya

Budianto menjelaskan bahwa salah satu fungsi utama Karang Taruna adalah sebagai wadah untuk pengembangan diri pemuda.

“Kami berkomitmen untuk menciptakan ruang bagi pemuda agar bisa berkarya dan berinovasi dalam berbagai bidang. Melalui program-program yang kami jalankan, diharapkan pemuda dapat lebih berdaya dan berkontribusi pada pembangunan masyarakat,” ungkapnya dalam Talkshow itu pada Senin (11/2).

Selain itu, Budianto juga menyoroti peran Karang Taruna dalam membantu pemerintah dalam berbagai program sosial.

“Karang Taruna juga berfungsi sebagai mitra strategis dalam program-program pemberdayaan masyarakat. Kami punya tanggung jawab untuk mendukung kebijakan pemerintah di tingkat kecamatan, termasuk kegiatan sosial, lingkungan, dan kesehatan,” tambahnya.

Dalam talkshow tersebut, Budianto juga memaparkan beberapa program ke depan yang akan dijalankan oleh Karang Taruna Kecamatan Nunukan. Salah satunya adalah program pelatihan keterampilan untuk pemuda dan UMKM.

“Kami berencana mengadakan pelatihan keterampilan di bidang pertanian dan kerajinan tangan. Ini adalah langkah kami untuk mendorong wirausaha muda agar bisa menciptakan lapangan kerja,” jelasnya.

Tak hanya itu, dia juga menekankan pentingnya kolaborasi antara Karang Taruna dengan berbagai pihak, termasuk lembaga pendidikan dan dunia usaha. Selain itu dalam waktu dekat karang taruna Nunukan Tengah dan Kecamatan Nunukan akan melakukan bazar dan juga pasar ramadhan.

“Kami ingin menjalin kemitraan yang solid agar program-program kami bisa lebih efektif dan memberi dampak yang nyata bagi masyarakat,” ucapnya.

Di akhir sesi tersebut, Budianto mengharapkan perhatian pemerintah baik tingkat daerah hinggap pusat untuk memperhatikan organisasi karang taruna dalam bentuk bantuan dana dan lainnya, sehingga apa yang menjadi program karang taruna dapat terlaksana di kabupaten Nunukan, khususnya di kecamatan Nunukan.

“Semoga karang taruna di tingkat kelurahan dan kecamatan dapat diperhatikan berupa bantuan dana maupun fasilitas lainnya, karena banyak program yang kami ingin lakukan namun tidak terlaksana karena terbentur di dana,”pungkas Budianto.(*)

Dengarkan Kami di Aplikasi Solatafm Nunukan