Dua Nelayan Nunukan di Selamatkan Kepolisian Marin Malaysia

NUNUKAN-Belum lama ini, Pihak Kepolisian Marin Tawau Malaysia menyerahkan dua orang Nelayan Indonesia kepada Satpolair Polres Nunukan yang hanyut terbawa arus ke perairan Salimah Tawau, Malaysia.

Penyerahan dilakukan langsung oleh Pihak Kepolisian Marin Tawau kepada Satpolair polres Nunukan diwakili Iptu Najamuddin, di dermaga posal Pancang, Sebatik, disaksikan kepala konsulat perwakilan republik Indonesia, Tawau.

Diketahui dua nelayan yang hanyut bernama Ranjita sebagai Juragan (31), warga RT. 09 Desa Tanjung Harapan, Kecamatan Sebatik Timur, Kapupaten Nunukan dan ABK nya Sukirman (34) warga RT 08 Desa Sungai Pancang Sebatik Utara.

Perwakilan Kepolisian Marin Tawau, Malaysia Nazari mengatakan, kami tetap bekerjasama kepada Pemerintah Indonesia dan kita adalah satu rumpun. Kita berharap kedua Negara Malaysia Indonesia tetap terjalin hubungan yang baik dan tetap bekerjasama dalam bentuk apapun.

“Ketika kita menemukan nelayan Indonesia yang tinggal di pulau sebatik ini, kita tetap informasikan kepada Konsulat Tawau dan kami tetap amankan demi keselamatan nelayan tersebut,” Katanya.

Nasari menceritakan jika dua Nelayan Indonesia yang hanyut hinggga ke wilayah hukum Kepolisian Marin Tawau dikarenakan mesin perahunya rusak.

“Mesin perahunya rusak tidak dapat menyala, sehingga menyebabkan perahu mereka hanyut keperairan Tawau. Dan menemukan mereka kami mengamankan kemudian membawa mereka ke pangkalan untuk memastikan mereka berasal dari negara mana,” Sebutnya.

Dia juga berpesan Kepada Masyarakat Khususnya Nelayan Nunukan saat ingin melaut agar memperhatikan terlebih dahulu mesin perahu. (SB/*)

Dengarkan Kami di Aplikasi Solatafm Nunukan