Faisal Maju Pilkades Tanjung Karang, Ini Penjelasannya

NUNUKAN-Belakangan ini, generasi milenial menjadi topik yang hangat dibicarakan di kalangan masyarakat. Tidak hanya dari segi pendidikan dan teknologi, tetapi juga perilaku milenial yang berbeda dengan generasi sebelumnya, salah satunya, Faisal pria kelahiran Sandakan, 19 Februari 1984 ini ikut maju di ajang pesta demokrasi Pilkades Tanjung Karang.

Dengan berbekal konsep, gagasan serta idealisme, Faisal yakin mampu mencuri hati warga Desa Tanjung Karang termasuk memajukan desa Tanjung Karang semakin maju dan sejahtera.

Bacaan Lainnya

“Bukan kah bung Karno pernah berpesan, Beri aku sepuluh pemuda, maka akan ku guncang dunia. Kembali lagi  setiap orang punya kesempatan  untuk maju  selagi memenuhi persyaratan dan sesuai aturan  yang berlaku,” Kata Faisal

Pria lulusan Universitas Terbuka ini maju pilkades karena mempunyai tekad yang tinggi untuk membangun Desa tempat ia dibesarkan dengan inovasi dan kreatifitas yang telah di konsepnya.

”ada beberapa hal  yang membuat saya melangkah maju  dalam pencalonan kepala desa  Tanjung karang  yaitu, Saya ingin menciptakan desa tempat saya dibesarkan ini menjadi jauh  lebih baik, lebih berwarna dan lebih meriah. Bukan berarti sekarang desa Tanjung Karang ini tidak baik, tapi saya ingin lebih baik  dengan di dasari  keterbukaan dan tentu nya tidak akan bergeser dari perundangan-undangan yang berlaku,” tutur Faisal.

Banner visi-misi Faisal

Hal lainnya dikatakan Faisal yaitu Meningkatkan kualitas pelayanan Masyarakat dengan optimalisasi peran dan fungsi Pemerintah Desa berbasis teknologi informasi, mengelola keuangan Desa berlandaskan asas partisipatif, akuntabel, tertib dan  transparan serta memfasilitasi dan mendorong kegiatan kepemudaan, keagamaan, kesenian, sosial budaya dengan semangat gotong royong dan bermusyawarah, meningkatkan kesejahteraan Masyarakat melalui Bumdes.

Tak hanya itu, dia juga bertekad menfasilitasi dan meningkatkan  kelompok usaha tani dan elayan, usaha ekonomi produktif dan potensi lokal Desa, guna menunjang kemudahan akses layanan fasilitas pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan sosial.

Bahkan dirinya akan mengenjot pariwisata pantai yang merupakan icon Desa Tanjung karang yang saat ini sering dikunjungi masyarakat setempat maupun masyarakat dari luar.

“Niat saya ingin icon pariwista pantai desa Tanjung Karang ini digenjot agar bisa menjadi Pendapatan desa sekaligus membantu perekonomian masyarakat khususnya kuliner. Tentu dengan adanya wisata ini saya yakin Masyarakat dari luar  akan berkunjung di desa kita dan otomatis ini dapat membantu perekonomian masyarakat desa Tanjung Karang,” jelasnya. (*)

 

 

Dengarkan Kami di Aplikasi Solatafm Nunukan