Lewi Siap Jadi Pendamping, Tinggal Menunggu Restu DPP PDI Perjuangan

Ketua DPC Partai PDI Perjuangan Lewi mengembalikan formulir pendaftaran ke Tim Penjaringan PDI Perjuangan.

NUNUKAN-Ketua DPC Partai PDI-Perjuangan Lewi, S. Sos mengembalikan berkas pendaftaran bakal calon wakil bupati ke sekretariat DPC Partai PDI-P, Selasa (30/4) Pagi.

Bacaan Lainnya

Lewi mengembalikan formulir pada pukul 09.00 wita, sebagai Keseriusannya untuk maju sebagai Bakal calon Wakil Bupati pada Pilkada 2024.

Saat ditemui di kantor DPRD Kabupaten Nunukan pada Selasa 30 April 2024, Ketua DPC Partai PDI Perjuangan itu menerangkan jika dirinya ikut mendaftarkan diri atas dorongan dan dukungan masyarakat serta kader PDI Perjuangan.

“Saya kemarin mengambil formulir pada 26 April 2024, dan baru hari ini pukul 09.00 WITA mengembalikan formulir,”ujar Anggota DPRD Kabupaten Nunukan itu.

Persoalan keputusan dan rekomendasi dari DPP, kata dia, tahapannya mulai dari penjaringan bakal calon, lalu rapat kordinasi ditingkatkan PAC maupun DPC hasil rapat itu nanti akan dibawa ke DPD untuk diplenokan lalu diteruskan ke DPP.

“Sebagai Kader PDI P yang mengajukan pendaftaran bakal calon wakil Bupati saya sendiri. Tentu harapannya DPP memberikan mandat rekomendasi, namun melihat pengalaman dari sebelumnya DPP memang berharap kadernya untuk maju. Mudah-mudahan kita bisa mendapat restu dari DPP,”ucapnya.

Lewi mengakui dengan mendaftarkan diri sebagai bakal calon wakil bupati membuktikan kesiapannya untuk disunting calon Bupati nantinya.

“Ketika direkomendasikan DPP, saya siap saja dan ketika ada rekomendasi DPP tentu sudah ada gambaran pasangan calonnya,”tutupnya.(Hamzia)

Dengarkan Kami di Aplikasi Solatafm Nunukan