Pangkalan Bermain, LPPNRI Nunukan Minta Pemerintah Serius Tanggani LPG 3 KG

Nunukan-Hingga kini permasalahan LPG 3 Kilogram di Kabupaten Nunukan di keluhkan Masyarakat dengan pembagian yang tidak merata.

Dari pantauan Pembawakabar.com, Masyarakat keluhkan ada yang mendapatkan 2 tabung ada juga yang mendapatkan 1 tabung dan hal itu kerap dilakukan oleh pangkalan Mulyani setiap kedatangan LPG 3 Kilogram.

Menanggapi hal tersebut, Herman Bin Laupe, Ketua DPK LPPNRI Nunukan mengatakan, Senin (21/10/19), Jadi Pangkalan tersebut menjual tidak merata kepada masyarakat, artinya ada yang mendapatkan 1 tabung ada yang mendapatkan 2 tabung.

“Saya sempat marahi pemilik pangkalan Mulyani itu, kalau mau jual satu ya harus satu, kalau mau jual dua ya semua harus dapat dua. Jangan membeda-bedakan, ini warga Indonesia semua harus sama semua,” katanya Herman.

Dia menambahkan, Pangakalan itu juga seharusnya tidak terima dulu uangnya, ini bayar duluan sama saja uang masyarakat yang digunakan.” Membodohi masyarakat, harga jualnya juga disitu Rp. 20.000 bukan bukan sesuai HET,”jelasnya.

Herman juga meminta pihak pemerintah untuk menangani, khususnya satgas yang telah dibentuk.

“Harusnya pengawasan diperketat, jangan sampai timbul kecemburuan sosial, pemerintah harus turun tangan mengawasi dengan serius,” tukas Herman. (Sitti)

[jetpack-related-posts]