MAKASSAR-Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Selatan gelar Silaturahmi dan coffe morning bersama para anggota BEM, Senat Fakultas dan HMJ se kota Makassar di gedung aula serbaguna Mapolda Sulsel, Kamis (24/10/2019).
Para pengurus mahasiswa ini datang dari seluruh kampus di Makassar diantaranya, Unhas, UMI, UNM, Unismuh Universitas Atmajaya, Universitas Bosowa, UKI Paulus, Universitas Cokroaminoto, STIEM Bongaya, dan STIMIK Dipanegara.
Di coffe morning tersebut, Kapolda Sulsel, Irjen Guntur mengucapkan terima kasih atas kedatangan para mahasiswa.
“Intinya hanya silaturrahmi, untuk mendekatkan Polisi dan Mahasiswa, barang kali ada aspirasi yang disampaikan kepada kami, atau kalau ada masukan dari para mahasiswa Saya akan menyaring saran mahasiswa sekalian,”ungkap Kapolda Sulsel
Senat Mahasiswa Unhas, menyampaikan apresiasi atas acara tersebut karena dapat terbuka komunikasi antara Polisi dan mahasiswa. Selain itu, Senat Unhas juga mempertanyakan tindakan represif Polisi terhadap mahasiswa.
Menanggapi hal tersebut, Kapolda menuturkan tindakan represif Polri sama sekali bukan hal kami inginkan, Polisi yang melanggar prosedur akan di proses.
Kapolda juga meminta agar setiap penyampaian pendapat disampaikan ke aparat kepolisian agar aspirasi dapat terkawal.
Wakil Rektor III Unismuh, Senat Bosowa dan Ka Biro UKI Paulus serta perwakilan Pengurus mahasiswa lainnya juga mengapresiasi acara Coffe Morning Polisi bersama Mahasiswa, menurutnya ini langkah awal untuk rekatkan hubungan lebih baik Polisi dan Mahasiswa
Diakhir acara, Kapolda mengharapkan bahwa acara Coffe Morning Polisi dan Mahasiswa itu, dapat terlaksana secara berkelanjutan. (Muh.Ishaq Hammer)