Tumbuhkan Rasa Gotong Royong, Hamsing Gelar Perlombaan HUT Kemerdekaan RI

SEBATIK-Usai mengikuti Upacara Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77, di Wisata Waterpark Desa Sungai Manurung, Kecamatan Sebatik, Rabu (17/8). Anggota DPRD Nunukan Daerah Pemilihan (Dapil) I Sebatik Hamsing, mengelar perlombaan di kediamannya bersama masyarakat sekitar.

Saat ditemui tim Pembawakabar.com, Hamsing mengungkapkan kegiatan yang dilakukan untuk merayakan hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-77.

Bacaan Lainnya

Kegiatan yang dilaksanakan dua hari (17-18 Agustus 2022) ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa gotong royong masyarakat di sekitar dan menunjukkan semangat nasionalisme sebagai bukti kecintaan kepada negera dan menghormati jasa pahlawan yang telah berjuang meraih kemerdekaan yang saat ini dirasakan.

“Hanya kecil-kecilan saja untuk membuat warga di sini untuk bisa bersatu menumbuhkan rasa gotong royong, sekaligus untuk membuktikan jika kita sudah bangkit dari masa pandemi yang terjadi beberapa tahun ini. Kita masih bisa memperlihatkan bahwa kita masih tetap semangat untuk eksis sebagai masyarakat perbatasan salah satu untuk menumbuhkan jiwa nasionalisme,” ujar Hamsing.

Menurutnya, setelah vacum beberapa tahun, di Kemerdekaan Indonesia yang ke-77 ini, Hamsing ingin memperlihatkan dan mengingatkan kembali lomba-lomba tradisional.

“Perlombaan tradisional itu banyak yang dulu sering diperlombakan, seperti larii karung, lari kelereng, makan kerupuk ini adalah lomba yang tidak bisak kita lupakan. Jadi kalau kita tidak melaksanakan dari tahun ke tahun yah generasi kita pasti akan lupakan, kita hanya merefresh nanti ini untuk bagaimana anak-anak kita ke depan tahu bahwa jika kemerdekaan itu kita rayakan harus dengan meriah dengan hati yang senang tidak ada rasa sedih dan merasa tertekan,”

“Artinya perjuangan para pahlawan kita itukan tidak gampang meraih kemerdekaan, penuh dengan pertumpahan darah dan sekarang ini kita hanya menikmati hasil kemerdekaan itu. Jangan kita melupakan sejarah itu, ini yang terpenting,” pungkasnya.

Dari pantauan Pembawakabar.com dari siang hingga malam, berbagai perlombaan yang dilomba kan oleh Hamsing adalah lari karung anak dan dewasa, makan kerupuk, mancing botol, makan kue dan dilanjutkan malam hari dengan lomba main domino. Selanjutnya untuk hari ini akan digelar lari kelerang bagi perempuan dewasa.(**)

Dengarkan Kami di Aplikasi Solatafm Nunukan