UPZ Sakti Sebatik Timur Buka Layanan Pembayaran Zakat Online dengan QRIS

NUNUKAN-Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Sakti Kecamatan Sebatik Timur kini berinovasi mengunakan sistem pembayaran zakat digital.

Pembayaran digital dengan barcode QRIS  tentu lebih memudahkan Masyarakat untuk membayar zakatnya.

Bacaan Lainnya

Bendahara UPZ Sakti, Salmiah mengatakan, ditengah pandemi tentu membuat kita terbatas melakukan aktivitas diluar rumah, salah satunya bertatap muka, maka dari itu Baznas Kabupaten Nunukan melalui UPZ Sakti Sebatik Timur bekerja sama dengan Bank BNI untuk pelayanan pembayaran zakat digital.

“dengan dilaucnhingnya barcode QRIS ini, tentu pembayaran Zakat jadi lebih cepat, mudah dan praktis cukup dengan scan barcode QRIS melalau handphone android pembayaran langsung tercatat, tentu lebih memudahkan masyarakat untuk membayar kewajibannya,” kata Salmiah, Selasa (8/6).

Pembayaran digital dengan barcode QRIS di launching secara virtual pada seminar UMKM “Produk Banua Go Global” dalam rangka hari ulang tahun BNI Ke-75.

Seminar online ini dibuka langsung wakil walikota Banjar Baru, Wartono langsung dari Universitas Lambung Mangkurat dan untuk penyerahan barcode QRIS diserahkan oleh Pimpinan BNI Cabang Nunukan,  Rakhmat kepada bendahara UPZ Sakti, Salmiah di KUA Kecamatan Sebatik Timur.

“Tentu kami sangat berterima kasih kepada BNI atas kerjasamanya, sehingga pembayaran zakat di Sebatik tentunya semakin lebih mudah dan cepat. Hal ini sangat membantu kami sebagai petugas maupun masyarakat yang membayar zakat dan infaqnya,” tuturnya.

“Alhamdulillah setelah penyerahan,  Barcode QRIS perdana berzakat dilakukan oleh Pimpinan Wilayah pak Amanlinson Sembiring  Kepala kantor perwakilan Bank Indonesia Kalimantan Selatan, kemudian Kepala Kantor Kementerian Agama Nunukan bapak H. M. Saleh, S. Ag, M.Pd,” tambahnya. (Red)

 

 

[jetpack-related-posts]